4. Memanfaatkan berbagai jenis otot Saat Anda melakukan aktivitas aerobik, seperti menaiki tangga, tubuh akan memanfaatkan serat tipe dua, yakni serat yang berkedut cepat dan mendukung gerakan yang kuat, seperti mengangkat beban berat atau berlari.
Hal ini dapat menyebabkan penumpukan ion hidrogen dan karbon dioksida dalam otot dan darah.
Anda membutuhkan oksigen untuk membersihkannya agar tidak menimbulkan kelelahan. Kebutuhan yang lebih tinggi ini memaksa tubuh Anda untuk merespons dengan meningkatkan detak jantung dan laju pernapasan. Karena itu, Anda merasa terengah-engah saat menaiki tangga
5. Faktor gravitasi Ketika Anda menaiki tangga, tubuh akan mengambil langkah lebih besar dan pinggul akan terangkat lebih tinggi, sehingga melibatkan lebih banyak serat otot.