Ulama-ulama terdahulu juga menggambarkan zakat fitrah sebagai bentuk sujud sahwi dalam shalat, yaitu untuk menutupi kekurangan yang ada.
Kesempatan mendapatkan ampunan di bulan Ramadan sangatlah berharga. Sebagaimana disampaikan oleh Muwarriq Al-‘Ijliy, “Saat itu, seolah-olah suatu kaum lahir kembali dengan keadaan yang bersih dari dosa.”
Sungguh disayangkan jika seseorang keluar dari bulan Ramadan tanpa mendapatkan ampunan apa pun. Sebagaimana Qatadah rahimahullah mengatakan, “Siapa saja yang tidak diampuni di bulan Ramadan, maka sungguh di hari lain (di luar Ramadan), ia pun akan sulit diampuni.”
Pada akhirnya, semakin banyak kesempatan mendapatkan pengampunan di bulan Ramadan, maka semakin berat pula bagi mereka yang tidak memperolehnya. Semoga kita dapat memanfaatkan bulan Ramadan dengan sebaik-baiknya sebelum memasukinya, karena hanya Allah lah yang memberikan taufik dan hidayah kepada kita semua.
Demikianlah penjelasan Doa Ramadan Hari Ke-7, semoga doa kita diterima oleh Allah SWT dan kita dapat menjalankan ibadah dengan baik di bulan suci ini. Selamat beribadah! (IN)