“Untuk status mahasiswa secara otomatis dipindahkan sebagai mahasiswa UBB, proses kegiatan akan dikelola sesuai standar UBB, penerimaan mahasiswa baru dikelola UBB. Bahkan biaya pendidikan akan disesuaikan kembali,” ujarnya.
Seperti yang diketahui, beberapa waktu terakhir ini, Rektor UBB bersama jajarannya sangat intens dalam berupaya mewujudkan impian banyak pihak untuk mendirikan Program Studi Kedokteran di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Mulai dari menyusun dan memfinalisasikan naskah akademik yang dibina langsung oleh tim dosen dari Fakultas Kedokteran Universitas Sriwijaya (UNSRI), membangun komunikasi dan kerja sama dengan berbagai pihak, seperti pihak pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Rumah Sakit Umum Provinsi Bangka Belitung dan beberapa pihak lainnya.