Program Timah Mengajar, Latih Ratusan Guru Tingkatkan Kapabilitas Menulis Karya Ilmiah

oleh
oleh

CDN.id, PANGKALPINANG- Komitmen PT Timah untuk pembangunan sumber daya manusia yang berkelanjutan terus digalakkan. Melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) PT Timah menghadirkan program-program inovatif dalam bidang pendidikan.

Program pendidikan yang dilaksanakan PT Timah variatif, mulai dari beasiswa pendidikan, pelatihan bagi para siswa dan guru, serta mendukung sarana dan prasarana pendidikan.

Salah satu program yang dilakukan PT Timah hingga saat ini adalah program Timah Mengajar yang merupakan upaya untuk meningkatkan Literasi Guru yang dilaksanakan sejak tahun 2022 silam. Program ini dirancang untuk meningkatkan kemampuan guru dalam hal penulisan karya ilmiah.

Program Timah Mengajar ini dilaksanakan di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung dan Provinsi Kepulauan Riau. Sebanyak 110 guru telah mengikuti program Literasi ini.

PT Timah berkolaborasi dengan Dinas Pendidikan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Kantor Bahasa Bangka Belitung dan Komunitas Literasi Sekawan berupaya untuk memberikan edukasi tentang penulisan karya ilmiah sehingga nantinya bisa disampaikan kepada para siswa.

Penulisan karya ilmiah memiliki banyak manfaat bagi guru, seperti mengembangkan profesionalisme, meningkatkan kualitas pembelajaran, mengembangkan dunia pendidikan, dan mengembangkan keterampilan pengetahuan.

No More Posts Available.

No more pages to load.