Pleno Rekapitulasi Pemilu 2024 Bangka Barat Dimulai Hari Ini, Ketua KPU Babar Tegaskan Tidak ada Dugaan Kecurangan

oleh
oleh

CDN.id, BANGKA BARAT- KPU Bangka Barat mulai menggelar Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan Suara Tingkat Kabupaten Pemilu 2024, yang digelar di Gedung Majapahit Unmet Mentok, Kamis (29/02/24).

Dalam hal ini Ketua KPU Bangka Barat Darjiyono menegaskan dugaan atau tudingan ada kecurangan dari pihak – pihak tertentu terkait penyelenggaraan pemilu di Bangka Barat sejauh ini tidak ada.

“Dugaan kecurangan alhamdulillah kawan – kawan media bisa cek,  enggak ada. Aman- aman saja karena proses rekapitulasi di tingkat kecamatan itu oleh kawan- kawan PPK mengalir aman dan lancar,” tegas Darjiyono.

Darjiyono juga mengatakan kepada peserta rapat, khususnya partai politik, bahwa rapat ini tidak ada lagi pengulangan tahapan yang telah dilaksanakan PPK maupun tingkat KPPS.

“Jadi di rekapitulasi tingkat kabupaten ini kita hanya menyandingkan data dari hasil yang telah dibagikan kawan- kawan di rekapitulasi tingkat kecamatan kemarin,” ujar Darjiyono.

No More Posts Available.

No more pages to load.