Budi juga melaporkan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) hal itu disebabkan salah satunya karena 28% pemudik ke Pelabuhan Merak belum punya tiket kapal feri.
“Saya laporkan (Presiden Joko Widodo) ‘Hari ini nuwun sewu kami belum mampu melayani masyarakat yang hari itu naiknya 65% dan sebagian tidak bertiket 28%’. Saya laporkan ke pak presiden. ‘Tolong dikendalikan’,” ucap Budi.
19.700 Orang Nggak Punya Tiket
PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) mengungkap, total masyarakat yang belum memiliki tiket pada 6-7 April lalu sebanyak 19.700 orang atau 32%. Sementara calon penumpang yang sudah mempunyai tiket 68%.
“Terkait banyak penumpang belum bertiket atau berniatgo showyaitu kejadiannya 32% angkanya kurang lebih 19.700 orang kemarin. Jadi, sangat besar karenanya ada beberapa hal yang kemudian SLA kami menjadi berubah,” kata Direktur Utama PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Ira Puspadewi.