Cegah Kepadatan Arus Balik Lebaran 2024, Menhub Imbau Pemudik Pulang Hari Ini atau Sabtu

oleh
oleh

CDN.id, JAKARTA- Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengimbau para pemudik agar pulang pada Jumat (12/4/2024) atau Sabtu (13/4/2024). Imbauan ini disampaikan Menhub Budi Karya sebagai upaya mencegah kepadatan arus balik mudik lebaran 2024.

“Oleh karenanya, seperti anjuran Presiden waktu itu agar kembali lebih awal. Kalau bisa besok atau Sabtu,” ujar Budi di KM 70 Tol Jakarta-Cikampek (Japek), Kamis (11/4/2024) dilansir Antara.

Budi Karya menilai arus balik pada Jumat dan Sabtu pekan ini masih sepi dan tidak akan menyebabkan kepadatan. Dia memprediksi puncak arus balik terjadi pada H+3 atau Minggu (14/4/2024) dan H+4 atau Senin (15/4/2024).

“Karena Minggu dan Senin itu pasti terjadi satu kenaikan yang besar,” kata Menhub.

Meski demikian, Budi Karya Sumadi mengatakan, Kementerian Perhubungan (Kemenhub) bersama Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri, Jasa Marga dan pihak terkait sudah mulai mempersiapkan agar tidak terjadi kepadatan saat arus balik mudik lebaran.

No More Posts Available.

No more pages to load.