Tutup Perata XIV Tahun 2023, Alghafry: Kami akan Sangat Mensupport Kegiatan Seperti ini Kedepannya

oleh

“Ini memang kelihatannya hanya 4 hari tapi proses perjuangan mencapai 4 hari bisa berhasil dengan baik itu sangat luar biasa, jadi saya mengucapkan terimakasih atas kerjasama dan supportnya serta saya mengapresiasi kepada seluruh panitia kwarcab Bangka Tengah, peserta, pembina dan pendamping serta orang tua. Ini membuktikan bahwa Pramuka itu selalu di hati, apalagi kegiatan ini hanya satu tahun sekali,” ujar Kak Eva.

“Intinya dengan nilai-nilai baik bisa kita kembangkan pada saat ini dan nilai yang diterapkan di Pramuka tersebut bisa membuat kita beradaptasi di segala zaman. Tinggal yang menjadi persoalan dan tanggungjawab kita adalah bagaimana supaya nilai-nilai tersebut tidak tergerus oleh zaman. Persoalan seperti nilai etika, nilai adab, simpati, empati, tanggung jawab dan lain sebagainya,” lanjutnya.

“Mudah-mudahan kita bisa bertemu kembali di tahun 2024 dengan semangat baru, prestasi yang lebih banyak, buper baru dan semoga anggarannya jug bisa ditingkatkan lagi. Terimakasih pada Pemerintah Kabupaten Bateng, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang telah membantu dan bekerjasama dalam menyukseskan perata 2023,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.