“Bakti sosial ini adalah bentuk nyata kepedulian kita terhadap sesama, khususnya bagi masyarakat yang membutuhkan. Kami berharap, bantuan yang diberikan dapat sedikit meringankan beban mereka dalam menjalani ibadah di bulan Ramadhan,” ujar AKBP Pradana.
Lebih lanjut, Kapolres juga menegaskan bahwa sinergi antara Polri dan organisasi kepemudaan dalam kegiatan sosial seperti ini menjadi bukti bahwa kebersamaan dan gotong royong masih menjadi nilai utama dalam kehidupan bermasyarakat.
Sementara itu, Ketua KNPI Bangka Tengah, Sdr. Utomo, juga menyampaikan apresiasinya terhadap Polres Bangka Tengah yang telah menginisiasi kegiatan ini.