PT Timah Perkuat Pengembangan UMKM di Lingkar Tambang Lewat Pelatihan dan Dukungan Modal

oleh
oleh

CDN.id, PANGKALPINANG- PT Timah terus berperan aktif dalam pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di wilayah operasional perusahaan, hal ini bertujuan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.

Melalui berbagai inisiatif, PT Timah berupaya membantu UMKM meningkatkan daya saing dan berkontribusi dalam menciptakan ekonomi yang lebih inklusif.

PT Timah melalui program Pendanaan Usaha Mikro Kecil (PUMK) mendorong UMKM untuk berkembang dan mandiri. Dengan bantuan modal diharapkan UMKM bisa meningkatkan produktivitas sehingga bisa menciptakan lapangan pekerjaan.

Selain mendukung permodalan, dalam beberapa bulan terakhir, PT Timah juga telah mengadakan serangkaian program pelatihan yang dirancang untuk memperkuat kapasitas pelaku UMKM.

Diharapkan, melalui peningkatan kompetensi ini, UMKM dapat lebih siap menghadapi tantangan di era ekonomi digital dan mampu memperluas pasar hingga ke tingkat nasional maupun internasional.

No More Posts Available.

No more pages to load.