CDN.id, PANGKALPINANG– PT Timah sebagai perusahaan yang tumbuh dan berkembang bersama masyarakat, melalui program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) terus berkomitmen untuk mendukung pertumbuhan sosial ekonomi masyarakat di lingkar tambang.
Salah satu upaya yang dilakukan PT Timah yakni dengan mendorong perkembangan kelompok masyarakat agar mampu mandiri dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat dengan memanfaatkan potensi lokal yang dimiliki.
Seperti di Provinsi Kepulauan Riau, PT Timah membina Kelompok Pokdakan Tuah Bersatu untuk mengembangkan usaha budidaya kakap putih sebagai upaya untuk meningkatkan kesejahteraan nelayan.
Ketua Pokdakan Tuah Bersatu Amran mengatakan, sejak dibina PT Timah kelompok mereka terus berkembang, bahkan bisa membentuk kelompok lainnya.
“Program bersama PT Timah sudah dimulai sejak tahun 2023, PT Timah membantu dan membina kami untuk mengembangkan budidaya kakap putih. Sehingga kami bisa memiliki mata pencaharian lainnya selain sebagai nelayan,” kata Amran beberapa waktu lalu.