Pj Gubernur Sugito Ajak Warga Kota Pangkalpinang Perangi Stunting dengan Kampanyekan Gerakan Makan Telur

oleh

Dia mengatakan, stunting bukan hanya disebabkan oleh faktor kesejahteraan ekonomi, melainkan salah satunya karena aspek perilaku yang tidak memahami apa itu stunting.

“Dari beberapa laporan bahwa penyebabnya salah satu karena ketidakpahaman terhadap stunting. Untuk itu saya mengingatkan ke tokoh masyarakat untuk memberi edukasi mengenai hal ini. Termasuk adanya pernikahan dini berisiko dapat menyebabkan anak stunting, ” bebernya.

Dia mengimbau para calon pengantin untuk dapat memahami terkait hal ini untuk mencegah terjadinya stunting pada anak. Dia juga meminta para orang tua menjaga lingkungan, menjaga pola makan anak agar tumbuh dan berkembang secara optimal.

Bantuan telur yang diberikan yakni sebanyak 7922 butir dibagikan ke kecamatan-kecamatan dengan jumlah 233 anak stunting. Masing-masing anak mendapatkan telur 34 butir. Bantuan ini diberikan PT Charoen Phokpan untuk kota dan kabupaten-kabupaten yang ada di Bangka Belitung dengan total 56 ribu butir telur.(5LW)

No More Posts Available.

No more pages to load.