Beragam manfaat yang didapatkan dengan adanya regulasi tersebut, diantaranya semakin jelas arah kebijakan pengelolaan perkotaan, konsep kota cerdas menjadi konkret, pelayanan publik lebih efektif, penerapan teknologi semakin intensif, serta semakin meningkatkan inovasi dengan prinsip kolaborasi dan integrasi multi urusan dan multi stakeholder dalam pemenuhan layanan.
Selama kegiatan, terjadi diskusi antara tim verifikasi yang dipimpin oleh Kepala Biro Gelar, Tanda Jasa dan Tanda Kehormatan Setmilpres Laksma TNI I Bayu Trikuncoro dengan Pj Gubernur Safrizal. Acara itu ditutup dengan penandatanganan berita acara verifikasi lapangan Satyalancana Wira Karya bidang Pemerintahan dalam Pengelolaan Perkotaan dan Batas Daerah. (***)