“Artinya, ada program-program yang kita sinergikan. Apa yang menjadi kebutuhan kabupaten, kita sinergikan dengan pembiayaan yang ada di provinsi. Kita juga bisa komunikasi dengan _stakeholder_ yang ada. Semua untuk kepentingan rakyat,” katanya.
Sementara itu, Bupati Riza Herdavid yang didampingi Wakil, Debby Vita Dewi mengungkapkan rasa syukurnya atas respons positif, dan keterbukaan yang ditunjukkan Pj Suganda untuk dapat membantu pihaknya mengoptimalkan potensi daerah, dan menjadi jalan mewujudkan program _”Asak Kawa Kite Pacak”_ yang dicanangkannya.
“Kepentingan rakyat memang jadi kesepakatan kami bersama, bahwa rakyat adalah segala-galanya buat kami. Makanya, keluhan rakyat sudah dijawab beliau (dalam audiensi). Komitmen beliau tidak hanya Bangka Selatan saja, tetapi Bangka Belitung. Terima kasih untuk beliau (Pj Suganda),” katanya.(***)