CDN.id, PANGKALPINANG- Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung mengingatkan pentingnya pendidikan dan pelatihan jurnalistik bagi wartawan, agar menghasilkan berita yang benar, akurat dan tentunya penting bagi publik.
“Profesi wartawan itu bagus. Tapi perlu diadakan pendidikan dan pelatihan lagi, supaya bisa menghasilkan berita yang benar dan akurat, juga penting bagi publik,” ujarnya di Pangkalpinang, Selasa malam (27/9).
Bukan tanpa alasan, Ridwan menyatakan wartawan adalah ujung tombak informasi. Pentingnya pendidikan dan pelatihan dimaksud, karena salah satu fungsi pers adalah edukasi.