Lusje menerangkan perkembangan indeks harga konsumen Kota Pangkalpinang pada Februari 2024 berdasarkan berita resmi statistik No.02/03/1971.X, 1 Maret 2024.
Inflasi Kota Pangkalpinang Month to Month berada pada angka 0,34 persen. Sedangkan pada Year to Date inflasi Kota Pangkalpinang sebesar 0,37 persen.
Sedangkan Year to Year inflasi Kota Pangkalpinang berada pada angka 2,42 persen.
“Andil inflasi Year to Year menurut kelompok pengeluaran paling besar disumbang oleh kelompok makanan, minuman dan tembakau sebanyak 1,90 persen. Menyusul transportasi sebesar 0,28 persen dan kesehatan sebesar 0,21 persen. Sedangkan pada kelompok perlengkapan, peralatan, pemeliharaan rutin rumah tangga minus di angka -0,05 persen,” terang Lusje.
Selain itu, kelompok yang minus juga ada pada perawatan pribadi dan jasa lainnya hanya menyumbang angka -0,09 persen. Pada kelompok pakaian, perumahan air listrik dan bahan bakar rumah tangga, rekreasi olahraga dan budaya, dan pendidikan masing-masing menyumbang sebesar 0,03 persen.
“Pada kelompok informasi komunikasi dan jasa keuangan menyumbang sebesar 0,01 persen. Kelompok penyediaan makanan dan minuman/restoran sebesar 0,04 persen,” jelas Lusje pada rapat tersebut.