Penerimaan Pajak Awal Tahun Capai Rp109 Triliun, Sri Mulyani: Syukuri dan Waspadai

oleh
oleh

CDN.id, JAKARTA — Penerimaan pajak per Januari 2022 mencapai Rp109,11 triliun, tumbuh tinggi dari periode yang sama tahun sebelumnya. Namun, kinerja itu tetap menjadi perhatian karena kondisi ekonomi masih dinamis di tengah pandemi Covid-19

Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menjelaskan bahwa tren pemulihan ekonomi pada Januari 2022 masih berlanjut dan cukup kuat, terlihat dari setoran pajak yang mencapai Rp109,11 triliun. Jumlah itu tumbuh 59,39 persen (year-on-year/YoY) dari Januari 2021 senilai Rp68,45 triliun

Pertumbuhan penerimaan terjadi di hampir seluruh jenis pajak. Penerimaan pajak penghasilan non-minyak dan gas (PPh non-migas) sebagai kontributor terbesar terhadap perpajakan mengalami pertumbuhan tinggi, tetapi secara persentase, kenaikan PPh Migas menjadi yang terbesar

Penerimaan PPh non-migas per Januari 2022 tercatat mencapai Rp61,14 triliun, tumbuh 56,7 persen (YoY) dari sebelumnya Rp39,02 triliun. Lalu, penerimaan pajak pertambahan nilai (PPN) dan pajak penjualan atas barang mewah (PPnBM) per Januari 2022 mencapai Rp38,43 triliun, tumbuh 45,86 persen (YoY) dari Rp26,35 triliun.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.