Pemprov Kep.Babel Apresiasi Penyelenggaraan JCP 2023 di Babel

oleh

CDN.Id, PANGKALPINANG – Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep.Babel), Suganda Pandapotan Pasaribu mengapresiasi diselenggarakannya Joint Convention Pangkalpinang (JCP) 2023 dengan Tema “Energy Transitions and Minerals for Environmental Sustainability of Indonesia’s Natural Resources”, di Ballroom Novotel Bangka Hotel and Convention, Selasa (24/10/2023)

JCP sendiri di inisiasi Ikatan Ahli Geologi Indonesia (IAGI), Ikatan Ahli Fasilitas Produksi Minyak dan Gas Bumi Indonesia (IAFMI), Himpunan Ahli Geofisika Indonesia (HAGI), Ikatan Ahli Teknik Perminyakan Indonesia (IATMI), Perhimpunan Ahli Pertambangan Indonesia (Perhapi) yang secara bersama-sama menyelenggarakan suatu konvensi dan konferensi di Pangkalpinang.

“Saya merasa terhormat atas terpilihnya Babel sebagai tempat penyelenggaraan suatu event konvensi dan konferensi para profesional Indonesia di bidang geologi pertambangan minyak dan gas, serta disiplin ilmu relevan lainnya yang bertajuk JCP 2023 ini,” ungkap Suganda.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.