Hal senada juga diungkapkan Puji Astuti ( 51 ) dan Juhartini ( 54 ).
“Saya tertarik karena ingin memilih presiden. Harapannya supaya ada kebijakan yang lebih memperhatikan rakyat dan kesejahteraan rakyat,” ujar Juhartini.
“Tertarik karena ada pemilihan presiden. Kalau – kalau orang yang dipilih nanti lebih membawa ke arah perubahan yang lebih maju untuk negeri ini. Tapi yang lain tetap kita coblos, rugi kalau golput,” timpal Suryadi ( 69 ), warga RT. 02 RW. 02 Kampung Senang Hati.
Alex ( 62 ), yang mencoblos di TPS 07 Kampung Air Samak, Kelurahan Menjelang, juga mengungkapkan hal yang sama, lebih tertarik memilih presiden dan wakil presiden ketimbang caleg dan lainnya.