Kunrat menyebut, di daerah lain untuk membentuk klinik pratama ini butuh waktu yang cukup panjang, namun di Pangkalpinang sendiri untuk mendirikan klinik pratama ini tidak perlu memakan waktu yang cukup lama karena dukungan dan bantuan dari pemkot.
“Kami berterima kasih kepada pak wali kota, semoga kerja sama ini terus terjalin. Semoga kehadiran klinik ini mampu memberi kontribusi positif dalam rangka melaksanakan fungsi pemasayarakatan di Pangkalpinang,” ujar Kunrat.
Selain itu, dia berharap peresmian klinik pratama dan dapur hiegine mampu memberikan layanan kesehatan yang baik untuk warga binaan.
“Tidak boleh mengabaikan kesehatannya. Mudah-mudahan warga binaan setelah keluar dari sini bisa berkontribusi untuk keluarga dan lingkungan sekitarnya,” tutupnya. (***)