CDN.id, PANGKALPINANG – Penjabat (Pj) Gubernur Bangka Belitung (Kep. Babel), Suganda Pandapotan Pasaribu berkesempatan menerima audiensi dari Kepala Desa (Kades) Kurau Timur dan Kades Kurau Barat.
Audiensi ini berlangsung di Rumah Dinas Gubernur Kep. Babel, Sabtu (8/4/2023). Tampak hadir juga Kepala PUPRPRKP Kep. Babel Jantani Ali mendampingi Pj Gubernur Suganda. Para kades ini mengadukan ke Pj. Gubernur Suganda berkenaan gagalnya proyek pengerukan guna mengatasi kedangkalan alur sungai di aliran desa.