Kondisi hujan semakin parah, lantaran ada aktivitas penyemaian awan yang rutin dijalankan di Dubai, guna menjaga pasokan air di kota tersebut.
Selain itu, hujan deras diprediksi akan semakin sering terjadi, akibat perubahan iklim yang disebabkan oleh aktivitas manusia, di mana atmosfer yang makin hangat, dapat meningkatkan curah hujan menjadi semakin ekstrim.
Layaknya wilayah Uni Emirat Arab (UEA) lainnya, Dubai diketahui memiliki iklim yang panas dan kering.