“Kita akan berkolaborasi dengan banyak program yang bisa kita sinergikan sehingga Kota Pangkalpinang menjadi ikon dengan segala hal yang sudah dilakukan pak wali kota. Kami Pemprov mendukung apa yang sudah dilakukan,” tukas Suganda.
Ditempat yang sama Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil (Molen) mengatakan banyak hal-hal yang harus dikerjakan bersama pemprov, Salah Satunya yaitu agar Pemprov Babel dapat membantu terkait pembangunan TPA Regional.
“Tidak ada tempat untuk memindahkan TPA. Ini permintaan kami dari dulu, sempat sudah mau deal tapi tidak berjalan. Kami memohon kepada Pak Pj Gubernur untuk membantu karena wewenang itu ada diprovinsi yang berhubungan dengan kabupaten-kota,” pinta Molen.
Molen juga berharap dengan kepemimpinan Pj Gubernur hal-hal yang diusulkan dulu dapat terealisasi, usulan-usulan lama yang belum terealisasi, seperti pembangunan pelabuhan, pasar pagi dan TPA Regional