Kunjungan Kemenpora ke Sport Hall dan Stadion Sejiran Setason

oleh
oleh

“Karena kami tahu persis dedikasi Bang Haji Amin ini luar biasa terhadap olahraga, sehingga beliau sering datang ke Kemenpora untuk menanyakan segala sesuatu yang berkenaan dengan pelatih, wasit, sarana dan prasarana kemudian kejuaraan-kejuaraan yang bisa diadakan di Bangka Barat,” ujarnya.

“Itu selalu koordinasi sampai tiga kali Bang Haji Amin datang ke Kemenpora saya yang terima langsung, karena terus terang aja kami akrab dengan beliau ini ketika 2020 kami mengadakan pemanduan bakat olahraga di Bangka Barat,” sambungnya.

Di lain pihak, H. Muhammad Amin berharap ke depan masih bisa memimpin KONI Bangka Barat agar silaturahmi dan keakraban dengan Cecep Sumarna dan Kemenpora dapat terus berkelanjutan.

“Karena di awal kami terpilih sebagai Ketua KONI saya langsung tancap gas ke Kemenpora kebetulan beliau pada waktu itu langsung ketemu. Nah dari situlah kami terjalin komunikasi sampai saat ini,” kata Amin.

Amin menambahkan, KONI berupaya untuk melengkapi segala kekurangan sarpras olahraga di Bangka Barat ke Kemenpora, walaupun pasca Porprov VI lalu ada dua aset besar yang kini dimiliki Bangka Barat, Sport Hall dan Stadion Sejiran Setason.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.