CDN.id, PANGKALPINANG –Komisi Pemilihan Umum Provinsi Bangka Belitung mengelar sosialisasi dan pendidikan pemilih untuk segmen marginal, segmen keagamaan, segmen pemula dan masyarakat umum.
Kegiatan yang ditujukan pemahaman dan pengetahuan terhadap tata cara pelaksanaan Pemilu 2024 ini diikuti perwakilan pelajar SMK 3 Pangkalpinang, SMK Mendo Barat, anggota Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Bangka Belitung, anggota Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) dan kelompok serta organisasi kemasyarakatan lainnya. Acara ini diadakan di salah satu hotel di Pangkalpinang Rabu (13/12/2023).