“Karena negeri kita, Negeri Serumpun Sebalai yang dianugerahi oleh Allah SWT dengan kekayaan berlimpah, baik di darat maupun di laut. Yang terpenting adalah kita haruslah dalam satu tujuan, bersatu dalam memikul beban,” katanya.
“Kepada seluruh saudara-saudaraku di pertambangan, terkhusus perusahaan PT Timah, dan saudara-saudaraku yang sukses di perantauan, ingatlah kampung halaman, bantu saudara-saudara kita disini, bantu sejahterakan masyarakat di sini (Kepulauan Babel). Kita lahir dan mencari rezeki di sini, maka renungkanlah saudaraku,” pungkasnya.