“Nantinya, Kanwil Kemenag Provinsi yang akan mendistribusikan secara gratis kepada masyarakat yang membutuhkan,” kata Kepala UPQ Jamaluddin di Bogor, Selasa (12/3/2024).
Kepada para penerima, Jamaluddin berpesan agar memerhatikan penempatan dan penyimpanan Alquran. Sesuai petunjuk teknis, Alquran harus di tempatkan di tempat yang bersih dan suci, serta ditempatkan di posisi paling atas dengan jarak minimal 30 cm dari permukaan tanah.