Jaga Kestabilan Harga 2 Ton Beras Laku Terjual Saat Operasi Pasar

oleh
oleh

CDN.id, PANGKALPINANG- Pemerintah Kota (pemkot) Pangkalpinang menggelar operasi pasar murah dalam rangka menjaga stabilisasi harga pangan menjelang Ramadan 2024 di halaman Kantor Lurah Temberan, Rabu (06/03/24).

Antusias masyarakat rela mengantre demi mendapatkan beras murah dengan harga Rp53 ribu per karung dengan berat 5 kilogram. Hanya dalam waktu kurang dari dua jam, 2 ton beras stabilisasi pasokan dan harga pangan (SPHP) ludes terjual.

“Beras udah ludes sejak pagi tadi. Antusiasme masyarakat tinggi banget, mereka sudah datang sejak pagi, ” ungkap Kepala Bidang Pengembangan perdagangan Dinas Koperasi, Pedagangan dan UMKM Kota Pangkalpinang, Evieyantie.

No More Posts Available.

No more pages to load.