Jadikan Ramadan Momentum Pererat Silaturahmi, PKD Mapala Babel Gelar Buka Puasa Bersama

oleh

CDN.id, PETALING – Hadirnya bulan suci Ramadan 1445 Hijriah, dijadikan momentum oleh Pusat Koordinasi Daerah (PKD) Mahasiswa Pencinta Alam (Mapala) Bangka Belitung (Babel), untuk mempererat jalinan tali silaturahmi dengan berbagai pihak.

Hal demikian terlihat saat PKD Mapala Babel, menggelar acara Buka Puasa Bersama, yang berlangsung di Aula Gedung Serbaguna (GSG) Institut Agama Islam Negeri Syaikh Adurrahman Siddik (IAIN SAS) Babel, Sabtu (30/3/2024).

Koordinator PKD Mapala Babel, Ridho Azhari mengaku senang, lantaran Komunitas Pencinta Alam-Sosial Syaikh Abdurrahman Siddik (Kopassas) Babel diamanatkan untuk menjadi tuan rumah kegiatan tersebut.

“Kegiatan hari ini, mengusung tema bersatu melalui silahturahmi tingkatkan persaudaraan di bulan Ramadan,” terang Ridho.

Dalam perjalanannya, kata Ridho, Mapala selalu mengedepankan asas pencinta alam, antara lain kebersamaan, persaudaraan dan kekeluargaan.

No More Posts Available.

No more pages to load.