HUT ke-51 Korpri, Sekda Naziarto: Anggota Korpri Bertanggung Jawab, Melayani, dan BerAKHLAK

oleh
oleh

Hanya saja, Sekda Naziarto mengingatkan kepada seluruh jajarannya, baik ASN di lingkup pemerintahan provinsi, kabupaten/kota, maupun vertikal, untuk tidak berpuas diri, dan tetap menjunjung tinggi semangat dan semboyan BerAKHLAK (Berorientasi Pelayanan, Akuntabel, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif). Ia berharap Korpri dan ASN dapat betul-betul menjadi pengayom, baik bagi diri sendiri, bagi masyarakat, pemerintah, maupun negara.

“Oleh karena itu, apapun yang kita lakukan niatkan dengan ibadah, bahwa semua yang kita perbuat dalam melayani itu ibadah. Bagi kita semua sebagai ASN, itu kebanggaan bagi kita karena tidak semua orang di republik ini bisa menjadi ASN, dan kita bersyukur kita menjadi anggota Korpri,” katanya.

Sekda Naziarto juga meminta kepada seluruh ASN dapat menghargai, dan membesarkan Korpri sebagai satu-satunya organisasi bagi seluruh pegawai negeri. Sebab, ia mengibaratkan Korpri dan ASN selaiknya tubuh dan jiwa yang tidak dapat terpisah antara satu dengan lainnya, sehingga harus dapat dijaga bersamaan sebagai satu-kesatuan. Ia juga mencontohkan salah satu cara yang dapat dilakukan yakni dengan menanamkan nilai PNS (Profesional, Netral, dan Sejahtera).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.