HUT ke-4, Sembilan Tokoh Nasional Dianugerahi JMSI Initiative Award

oleh
oleh

Namun, dia mengingatkan, pengelola media dan wartawan di garis terdepan harus tetap berhati-hati agar tidak terjebak pada diseminasi informasi yang mengandalkan kebencian semata.

Teguh percaya bahwa semakin dewasa kehidupan pers nasional, maka akan semakin berkualitas demokrasi yang dipraktikkan di Indonesia.

Pada bagian akhir Teguh mengucapkan selamat berjuang pada pengurus JMSI yang ikut dalam kontestasi Pemilu 2024.

Tidak ada larangan bagi pengurus JMSI yang bukan wartawan untuk ikut dalam kontestasi politik, ujar Teguh.

Teguh mengatakan, dirinya menilai pemilu sebagai instrumen untuk mendukung konsolidasi politik suatu bangsa.

Syukuran HUT ke-4 JMSI juga dihadiri sejumlah pengurus teras JMSI seperti anggota Dewan Pakar Arief Gunawan, Bendahara Umum Rianto Anto Geng, Ketua Bidang Kesekretariatan dan Pendataan Anggota Ari Rahman, Wakil Ketua Bidang Luar Negeri Yophiandi, Sekretaris Bidang Luar Negeri Sarah Gunawan, Sekretaris Bidang Hukum Hardi Firman, Anggota Bidang Hukum Eko Sembiring, dan Sekretaris Bidang Litbang yang juga Ketua Panitia HUT JMSI Wayan Sudane. Ketua JMSI Jawa Barat Sony Fitrah dan Ketua JMSI Banten Wahyu Hariyadi juga hadir dalam kegiatan ini.

No More Posts Available.

No more pages to load.