Final Ganda Soft Tenis PON 2024: Ganda Putra Jabar dan Putri DKI Berjaya Raih Emas!

oleh
oleh

CDN.id, ACEH- Partai final cabang olahraga (cabor) Soft Tenis PON XXI Aceh-Sumut nomor Ganda Putri antara DKI Jakarta vs Jawa Barat, akhirnya dimenangkan Jakarta dengan Skor ketat 5-4

Laga yang dilangsungkan di lapangan Markas Polisi Daerah (Mapolda) Banda Aceh, ganda putri DKI Jakarta Julia Sanger/Maria Arasy berjaya dan resmi menggondol medali emas, sementara ganda putri Jabar harus puas membawa pulang medali perak.

Partai final yang dihadiri langsung oleh Ketua Umum (Ketum) Pengurus Pusat (PP) Persatuan Soft Tenis Indonesia (Pesti), Brigadir Jenderal (Brigjen) Polisi Dr. Awal Chaeruddin, berlangsung ketat dan menarik.

Terlihat angka pertandingan saling kejar mengejar silih berganti membuktikan mereka tampil all out untuk mendapatkan hasil yang terbaik dan masuk dalam catatan sejarah cabor Soft Tenis 2024 di Aceh.

Akhirnya DKI yang didukung ramai suporternya mampu menuntaskan pertandingan dengan baik dan membawa pulang medali emas pertama kalinya dalam sejarah cabor Soft Tenis.

“Bersyukur kami bisa memenangkan pertandingan pada final PON kali, lawan juga kualitasnya cukup bagus sehingga hasil pertandinganya pun cukup ketat. Kita tadi bener-benar adu mental dan taktik, di mana kami lebih banyak mengatur dan memainkan bola dan percaya diri menunggu lawan sedikit lengah,” papar Julia.

No More Posts Available.

No more pages to load.