Dunia Ponpes Kembali Tercoreng, Lagi Santri Tewas Diduga Akibat Dianiaya

oleh

CDN.id, LAMPUNG- Belum sepekan kasus penganiayaan yang berujung kematian terhadap Bintang Balqis Maulana, santri Pondok Pesanteren (Ponpes) Al-Hanifiyyah, di Kecamatan Mojo, Kabupaten Kediri pada 28 Februari 2024 lalu. Dunia ponpes kembali tercoreng, atas tewasnya  seorang santri di kawasan Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Huda 606, Desa Agom, Kecamatan Kalianda, Lampung Selatan, Minggu (03/03/24).

Menurut keterangan Kapolres Lampung Selatan Ajun Komisaris Besar Yusriandi Yusrin Lampung Selatan, pihaknya telah memeriksa sebelas saksi terkait tewasnya seorang santri di kawasan Pondok Pesantren (Ponpes) Miftahul Huda 606.

“Penyelidikan meninggalnya seorang remaja laki-laki ini, sudah ada yang kami mintai keterangan sebagai saksi, dan untuk sementara jumlahnya 11 orang saksi,” kata Kapolres Lampung Selatan Ajun Komisaris Besar Yusriandi Yusrin di Kalianda, Senin, 4 Maret 2024.

“Saksi yang diperiksa tersebut mulai dari saksi yang ada di sekitar kejadian, kemudian saksi yang mengikuti latihan pada kegiatan pencak silat di ponpes tersebut, hingga pelatih korban,” jelasnya

No More Posts Available.

No more pages to load.