Desa Batu Belubang akan Gelar Kirab 1.000 Telur Bulan Depan

oleh

CDN.Id, PANGKALPINANG – Masyarakat Desa Batu Belubang, Kecamatan Pangkalan Baru, Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) bersama Lembaga Adat Melayu (LAM) setempat pada Oktober 2023 mendatang, menggelar kegiatan Kirab 1.000 Telur Khatam.

Hal itu diungkapkan oleh Sarjono Muridan, selaku Ketua Panitia kegiatan tersebut, saat beraudiensi dengan Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Babel, Suganda Pandapotan Pasaribu, di Gedung Mahligai, Rumah Dinas Gubernur Kepulauan Babel, Minggu (24/9/2023) malam.

“Ini merupakan agenda rutin yang diinisiasi oleh LAM Desa Batu Belubang, dalam rangka peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW. Selain itu, kegiatan ini juga digelar dengan tujuan untuk memperkenalkan dan mempromosikan wisata budaya dan kearifan lokal masyarakat Desa Batu Belubang. Rencananya, Kirab 1.000 Telur ini akan kami gelar mulai tanggal 1 Oktober 2023 mendatang,” ungkap Sarjono.

Selain Kirab 1.000 Telur, kata Sarjono, dalam even yang didukung Pemerintah Desa Batu Belubang tersebut pihaknya juga menggelar sejumlah kegiatan lain, seperti Lomba Pangkak Igik (biji) Karet, Ketapel atau Betet, Ngeremis, Lomba Adzan, Tartil Qur’an, Seni Budaya Dul Muluk, Khatam Alquran dan Kirab 1.000 Dulang.

“Jadi, kegiatan ini kami mulai dari tanggal 1 Oktober, yang diisi dengan berbagai macam lomba adat, seperti Pangkak Igik Karet, Ketapel atau Betet dan mencari remis atau kerang di pinggir laut. Kemudian pada tanggal 5 Oktober, diisi dengan berbagai kegiatan bernuansa Islami, seperti Lomba Adzan, Tartil Alquran dan lainnya,” terang Sarjono.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.