BPN Babel Resmi Hibahkan Sebidang Tanah untuk Pembangunan Masjid Agung Kubah Timah

oleh
oleh

Ditempat yang sama, Wali Kota Pangkalpinang Maulana Aklil (Molen) mengatakan bahwasanya masjid di kawasan Alun-Alun Taman Merdeka Kota Pangkalpinang, sangat dinantikan masyarakat Bangka Belitung dan Pangkalpinang khususnya.

“Cerita ini sangat panjang pak, narasinya kalo diceritakan sangat menarik, dua wali kota sebelum saya ingin membangun masjid di kawasan Alun-Alun Taman Merdeka Kota Pangkalpinang, sangat dinantikan betul oleh masyarakat. Alhamdulillah atas izin Allah hari ini barang milik negara, milik BPN dihibahkan ke kita, sangat dipermudah, Alhamdulillah atas izin Allah SWT,” kata Wako Molen dalam sambutannya.

Dikatakan Molen ini merupakan skenario Allah dan menjadi kenang-kenangan baginya secara pribadi dan Pemerintah Kota Pangkalpinang secara umum. Awalnya ia berpikir suatu ketidak-mungkinan namun dapat terwujud dengan banyaknya kemudahan.

“Ini adalah skenario Allah dan menjadi kenang-kenangan bagi saya, pak I Made dan semuanya. Saya pikir impossible karena ini milik BPN yang vertikal, tapi tidak nyangka ternyata pak I Made yang melepaskannya, orang Bali untuk pembangunan Masjid Agung Kubah Timah,” tuturnya.

Selain itu, Molen juga mengapresiasi kepada pengurus Gereja sebelah lokasi pembangunan masjid yang telah mendukung dengan memberikan kemudahan, untuk Pihak Gereja berkenan membuat parkiran bersama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.