Senada, Pengurus Yayasan Muslim Bunda Fatma Alwi di Kabupaten Bangka Selatan Mindi Rosa mengatakan, yayasan mereka kerap menerima bantuan dari PT Timah untuk memenuhi kebutuhan anak-anak yatim dan piatu.
Tidak hanya pada momen Bulan Ramadan, PT Timah kerap membantu kebutuhan anak-anak yatim piatu dengan memberikan bantuan peralatan sekolah, sembako dan santunan.
“Sangat terbantu sekali dengan bantuan dari PT Timah, kami hampir setiap tahun selalu menerima santunan dari PT Timah,” katanya.
Mindi Rosa menceritakan jika a anak-anak yatim dan piatu yang ada di panti sangat senang saat mendapatkan informasi tentang bantuan PT Timah.
“Anak-anak panti kalau dengar ada bantuan PT Timah mereka sangat senang. Semoga PT Timah lebih jaya sehingga bisa terus membantu,” ucapnya.
Sementara itu, Ulama Bangka Barat Habib Hasan bin Umar Assegaf menilai Safari Ramadan PT Timah banyak memberikan manfaat bagi warga.