Sri Utami Soedarsono menuturkan, dirinya terinspirasi menulis buku yang dimaksud, karena Kep. Babel yang memiliki sumber ikan berlimpah, akan tetapi masih banyak anak-anak tidak suka makan ikan. Hal ini terjadi, karena selama ini cara memasak ikan hanya dengan cara digoreng dan digulai, dan tidak bervariasi sehingga menjadikan anak anak tidak suka makan ikan.
“Buku ini dinilai sangat bagus karena anak di usia dini perlu memiliki pengetahuan tentang pentingnya protein dari ikan, serta kesehatan mulut dan gigi sehingga nantinya dapat tumbuh dan berkembang sesuai harapan,” tutur Bunda Tami.
Menurutnya, apabila anak di usia dini sudah gemar makan ikan, dirinya yakin pertumbuhan anak-anak di Kep. Babel akan lebih baik, cerdas, bahkan tidak terjadi lagi kasus stunting.
Selain itu, Sri Utami mengatakan bahwa anak – anak di Babel kesulitan masuk TNI, POLRI, dan kedinasan lainnya akibat gigi rusak, sehingga selaku dokter gigi berkewajiban untuk memberikan ilmu supaya dapat merawat gigi dari anak usia dini, sehingga buku petunjuk cara memelihara kesehatan gigi dinilai sangat penting.