CDN.id, JAKARTA- Anggota DPR RI Bambang Patijaya (BPJ) yang hadir dalam acara Halal Bihalal dan Silahturahmi Masyarakat Perantauan Bangka Belitung se-Jabodetabek mengatakan bahwa masyarakat Babel adalah keluarga Satu Rumpun.
Hal ini disampaikan BPJ pada saat sambutan di di Gedung Smesco Gatot Subroto Jakarta, Minggu (21/05/23).
“Terkait silahturahmi Masyarakat Babel sendiri lewat Selogan Sepintu Sedulang, Sejiran Season, Selawang Segantang, Junjung Besaoh, Seribu Senyuman, itu artinya kita sebagai keluarga besar yang satu rumpun, kita bersaudara, ini menunjukan antusias masyarakat Babel yang ikut halbil hari ini,” ucap BPJ.