Bahas Percepatan Realisasi APBD , Gubernur Hidayat Ikuti Rakor Bersama Mendagri RI

oleh

CDN.id, PANGKALPINANG- Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) terus bersinergi dengan Pemerintah Daerah untuk memulihkan kestabilan ekonomi saat ini. Salah satunya dengan mengadakan Rapat Koordinasi (Rakor) Percepatan Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun 2025 secara virtual.

Rakor yang dipimpin Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian ini diikuti seluruh Kepala Daerah se-Indonesia termasuk Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Hidayat Arsani didampingi Kepala Biro Ekbang, Plt. Asisten I dan Asisten III , Plt. Inspektur, Plt.Kepala Bappeda dan Kepala Bakuda bertempat di Ruang Video Conference, Kantor Gubernur Kep. Babel, Kamis, (8/5/2025).

Membuka rakor, Mendagri Tito terlebih dulu mengingatkan tentang UU No.23 Tahun 2014 mengenai kewajiban, larangan dan sanksi untuk Kepala Daerah (KDH) dan Wakil Kepala Daerah (WKDH).

Pada rakor ini, beberapa hal menjadi perhatian, diantaranya, dukungan Pemerintah Daerah terhadap program Makan Bergizi Gratis (MBG) , kemudian Mendagri Tito membahas angka pertumbuhan ekonomi nasional saat ini yang menurutnya agak lambat yakni berada di angka 4,87%.

No More Posts Available.

No more pages to load.