Sementara itu, permasalahan berikutnya, terdapat beberapa pasien yang bertahun-tahun masih berada di RSJ padahal sebenarnya sudah tidak memerlukan rawat inap. Namun, tidak diterima lagi oleh lingkungan bahkan keluarganya.
“Nanti saya akan koordinasikan dengan Bupati/Walikota kalau yang sudah boleh keluar nanti bisa masuk ke panti rehabilitasi dan di situ ada pelatihan-pelatihan pekerjaan sederhana yang bisa dilakukan. Nanti baru ada pengembalian ke rumah atau keluarganya,” ujar Pj Gubernur memberi solusi.
Di kesempatan yang sama, Safrizal mengutarakan bahwa ia ingin Bangka Belitung ini baik dalam segala hal. Untuk itu tidak bisa sendirian, maka kita mesti berbagi beban dan tanggung jawab.