Anggota DPRD Nilai Penambahan Rombel Tidak Sehat, Rio Minta Disdik Tetap Sesuai Aturan

oleh
oleh

CDN.id, PANGKALPINANG- Permasalahan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di Kota Pangkalpinang memang selalu terjadi setiap tahunnya, bahkan Ombudsman RI Perwakilan Bangka Belitung sejak tahun 2020 kemarin kerap menemukan jalur khusus berbayar untuk penambahan rombongan belajar atau siswa di luar kuota yang ditetapkan.

Hal ini membuat Anggota DPRD Pangkalpinang Rio Setiady dengan tegas agar Dinas Pendidikan (Disdik) jangan menambah rombongan belajar (Rombel) melebihi batas yang sudah ditentukan.

“Permasalahan terjadi setelah tidak lagi belajar online, rombel bertambah tapi ruang kelas tidak cukup, meja dan kursi juga tidak cukup. Tentu saja jangan sampai ada sekolah-sekolah yang favorit kemudian menambah rombel, tentu saja ini tidak sehat,” tegas Rio, Kamis (8/6/2023).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.