Anggota DPRD Babel Harapkan Sekda Babel Terpilih adalah Orang yang Paham akan Tugas dan Fungsi

oleh

Dikatakan dirinya,  sebentar lagi akan diselenggarakan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), secara serentak pada bulan November 2024 mendatang dan jabatan Sekda harus menjaga netralitas profesional dalam menjalankan tugas yang diemban.

“Tentu kalau profesional itu netral untuk kepentingan Provinsi Kepulauan Babel kedepan, tidak mementingkan satu kelompok bekerja secara proposional dan profesional itu paling utama dalam jabatan Sekda,” kata Aksan.

“Tidak pilih kasih (Pj), nah tentu dalam proses seleksi jabatan nanti akan menghasilkan Sekda bisa mengayomi, berkomunikasi karena di Provinsi Kepulauan Babel jabatan tertinggi,” ucapnya.

Dirinya juga meminta seleksi jabatan  Sekda Babel dilaksanakan transparan. Tidak hanya itu, dalam pelaksanaan seleksi sekda tidak ada titip-titipan.

Aksan mengatakan, proses seleksi jabatan Sekda Babel, harus diselenggerakan sesegera mungkin dan adanya transparan dalam proses seleksi nanti terutama demi masa depan Provinsi Kepulauan Babel lebih baik lagi kedepannya nanti.

Menurutnya, jabatan sekda sangatlah penting dalam roda pemerintahan, sehingga sesegara mungkin dilaksanakan mengingat jabatan sekda sekarang di jabat oleh Pelaksana harian (Plh) mulai 1 April 2024 kemarin.

No More Posts Available.

No more pages to load.