Ketiga Capres Sepakat Berkomitmen Beri Perhatian ke Kaum Disabilitas

oleh
oleh

CDN.id, JAKARTA- Ketiga calon presiden yang maju di Pilpres 2024 sepakat untuk saling berkomitmen memberikan perhatian terhadap para kaum disabilitas. Hal ini disampaikan dalam arena debat capres di JCC Senayan, Jakarta, Minggu (4/2/2024).

Capres Prabowo Subianto mengatakan, sudah lama berjuang bagi kaum disabilitas, salah satunya mendorong Undang-Undang Disabilitas lolos di DPR. Bahkan dia pun sempat mengirim tim olah raga disabilitas untuk berkompetisi.

“Tapi intinya adalah benar bahwa kita harus lebih berpihak kepada mereka dan kita berkomitmen untuk merekrut mereka di dalam pekerjaan-pekerjaan yang bisa mereka lakukan di pemerintahan, dan juga di komunitas pertahanan. Ada bidang-bidang mereka dapat melaksanakan,” jelas Prabowo.

Menteri Pertahanan ini juga menyebut menyediakan teknologi untuk mendukung para penyandang disabilitas.

No More Posts Available.

No more pages to load.