Sah, KSAD Maruli Simanjuntak Jadi Komisaris Utama PT Pindad

oleh
oleh

CDN.id, JAKARTA- Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir mengangkat Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak sebagai Komisaris Utama PT Pindad. Menantu Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan tersebut menggantikan Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman yang telah pensiun usai menjabat sebagai KSAD.

Penunjukan Maruli ditandai dengan penyerahan salinan SK Menteri BUMN dan Direktur Utama Perusahaan Perseroan PT Len Industri selaku para pemegang saham Pindad di Auditorium PT Pindad Bandung, Senin (22/1/2024). Wakil Menteri BUMN Kartika Wirjoatmodjo mengatakan, kehadiran Maruli di Pindad diharapkan dapat membentuk rancang bangun industri pertahanan khususnya di AD untuk lima tahun ke depan

“Kita bisa kembangkan bersama proses litbangnya. Selain itu pastikan juga Pindad berada dalam kondisi yang sehat supaya ke depannya kita bisa berfokus menghasilkan bisnis-bisnis dengan laba baik,” katanya, dikutip dari laman Pindad.

No More Posts Available.

No more pages to load.