CDN.Id, TANJUNGPANDAN – Semangat dan optimisme digelorakan Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel) saat bertemu dengan murid SMK Negeri 3 Tanjungpandan, Kabupaten Belitung, Kamis (14/9).
Pj Gubernur Suganda memberi spirit agar para generasi muda harus cerdas dan tangguh, caranya dengan senantiasa bersemangat dan jangan menyerah dalam menempuh pendidikan, itu semua agar bisa berperan sebagai pemersatu bangsa.
“Apa yang kalian harus bisa sebagai generasi muda? Kalian harus bisa sebagai pemersatu, bukannya sebaliknya malah termakan oleh berita-berita hoax,” ujar Pj Gubernur Suganda yang kedatangannya bertepatan dengan kegiatan pemilihan Ketua Osis di Sekolah tersebut.