CDN.Id, BATU BELUBANG – Penjabat (Pj) Ketua TP PKK Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Maya Suganda Pasaribu, menyebut bahwa selain stunting, kesehatan jiwa pada anak juga menjadi sebuah persoalan yang tak kalah penting.
Demikian disampaikan Pj. Ketua TP PKK Maya Suganda Pasaribu, kepada cdn.id, yang ditemui usai memberikan materi, pada kegiatan Jambore Kader Posyandu Tahun 2023, di Pantai Tapak Antu, Desa Batu Belubang, Kabupaten Bangka Tengah, Kamis (3/8/2023) pagi.
“Jadi, selain fokus untuk menurunkan angka prevalensi stunting, ada masalah lain yang tak kalah penting, yakni tentang kesehatan jiwa pada anak. Seperti kita ketahui, bahwa anak-anak sekarang banyak yang sudah memakai handphone(hp)/gadget di usia dini,” ucapnya.