CDN.id, PANGKALPINANG – Penjabat (Pj.) Kepulauan Bangka Belitung (Kep. Babel), Suganda Pandapotan Pasaribu bersama istri Maya Suganda Pasaribu, Kepala Kanwil Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Tumiran Ganefo, serta perwakilan Polda, Kantor Imigrasi Provinsi Kep. Babel, melepas calon jemaah haji kloter 8 dari Embarkasi Antara Bangka Belitung, Minggu (4/6/23), menuju Embarkasi Palembang.
Kepada calon jemaah haji, Pj. Gubernur Suganda berpesan untuk senantiasa meniatkan ibadah haji hanya semata-mata karena Allah SWT.
“Begitupun selama menjalankan ibadah haji, supaya senantiasa melakukan kebaikan dengan niat yang tulus dan bersih. Amalkanlah ilmu yang didapat saat manasik haji agar syarat dan rukun haji tepat dan sempurna,” imbuhnya.
Lebih lanjut, dirinya juga berpesan agar calon jemaah haji dapat melaksanakan ibadahnya dengan tenang, sabar, tawadu, serta menghindari pantangan/larangan selama menjalankan ibadah haji.