Bulan K3 Nasional 2025 PT Timah Tbk Area Kundur Gelar Rangkaian Program Kegiatan

oleh
oleh

CDN.id, KARIMUN- Peringatan Bulan K3 Nasional 2025 dilaksanakan di seluruh wilayah operasional PT Timah. Beragam kegiatan digelar di masing-masing wilayah. Seperti di Area Kundur yang mengadakan rangkaian Bulan K3.

PT Timah Tbk Area Kundur menyelenggarakan serangkaian program dalam Bulan K3 Nasional 2025 dalam tiga kategori utama yaitu Strategis, Promotif, dan Implementatif yang didasarkan pada Surat Edaran Direktur Teknik dan Lingkungan/Kepala Inspektur Tambang nomor 19.E/MB.07/DBT.KP/2024 tanggal 24 Desember 2024.

Rangkaian kegiatan yang digelar diantaranya seminar keselamatan pertambangan, Apel K3 bersama, simulasi tanggap darurat, lomba 5R dan penanganan kebakaran dan memberikan penghargaan bagi para juara lomba K3 dari masing-masing bagian yang telah menunjukkan prestasi luar biasa dalam penerapan dan pengelolaan keselamatan di lingkungan kerja.

Semarak peringatan Bulan K3 Nasional di Area Kundur juga dengan digelarnya Seminar keselamatan pertambangan yan mengusung tema ‘Penguatan Kapasitas Sumber Daya Manusia dalam Mendukung Penerapan Sistem Manajemen K3 serta Pengendalian Top Ten Disease dalam Industri Pertambangan pada 4 Februari 2025.

No More Posts Available.

No more pages to load.