Lanjut Jalin Kerjasama dengan UBB Pemkot Pangkalpinang Teken Nota Kesepakatan

oleh
oleh

CDN.id, PANGKALPINANG– Pemerintah Kota Pangkalpinang bersama Universitas Bangka Belitung (UBB) kembali menjalin kerjasama ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan bersama antara Pj Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama dengan Rektor UBB, Prof Ibrahim di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang, Jumat (30/8/2024).

Penandatanganan nota kesepakatan tersebut berkenaan dengan perpanjangan Memorandum of Understanding (MoU) yang diketahui telah berakhir sejak (18/8) lalu. Hal ini juga sebagai dasar hukum pelaksanaan kerjasama yang akan dijalin antara kedua belah pihak.

Rektor UBB, Ibrahim menyampaikan bahwa sinergi dan kolaborasi ini harus selalu ditingkatkan agar kebermanfaatan dalam pembangunan daerah dapat berjalan baik dan semakin optimal ke depan.

“Barang kali ini adalah MOU yang menjadi langkah awal tapi sebetulnya yang lebih penting adalah nanti secara implementasi itu kita bisa mengurai pekerjaan-pekerjaan apa yang mungkin bisa kita sharing, bagi kami itu penting,” jelasnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.