Bendungan Karian ini telah dibangun sejak tahun 2015 dengan menghabiskan anggaran senilai Rp2,2 triliun.
Jokowi juga memastikan, kedua hal itu memiliki banyak manfaat untuk masyarakat. Bendungan Karian memiliki daya tampung air mencapai 315 juta meter kubik dengan luas genangan 1.773 hektare. Dengan spesifikasi tersebut, maka bendungan mampu memberikan manfaat pengairan.
“Ini akan memberikan manfaat kepada masyarakat di Provinsi Banten serta di DKI Jakarta dan sebagian kecil di Provinsi Jawa Barat. Yang pertama, bendungan ini akan memberikan manfaat irigasi bagi 22 ribu hektare sawah,” kata Jokowi di lokasi, seperti dikutip dari siaran pers, Senin malam.